7 Feb 2015

12 Manfaat Bawang Putih Bagi Kesehatan & Kulit

Manfaat bawang putih banyak yang kita dapat rasakan untuk kehidupan sehari-hari. Bawang putih termasuk keluarga umbi-umbian. Bawang putih kerap kita kenal sebagai bumbu masakan dan sudah terkenal di berbagai belahan dunia. Yang membuat herbal ini populer adalah kemampuannya dalam mencegah kanker.
manfaat bawang putihTapi sayang, terkadang aroma nya yang menyengat membuat tanaman tidak banyak dikonsumsi langsung, melainkan hanya sebagai bumbu, sehingga hanya dalam jumlah sedikit bawang putih kita konsumsi.
Hampir semua bahan-bahan alami mempunyai khasiat masing-masing dalam tubuh. Begitu juga dengan bawang putih, namun sebelum beralih ke manfaatnya, ada baiknya kita mengetahui kandungan nutrisi menarik dalam bawang putih.

1. Manfaat Bawang Putih Memiliki Senyawa Allicin, Digunakan Untuk Obat

Bawang putih merupakan tanaman yang telah digunakan sejak jaman mesir kuno, kandungan allicin memang salah satu zat yang digunakan sebagai obat. Allicin ini merupakan salah satu komponen biologis aktif yang paling utama dan besar kandungannya dalam bawang putih. Apa fungsi dari allicin ini ? ia merupakan zat anti bakteri yang terkandung dalam bawang putih.
Berbagai riset telah dilakukan terhadap zat ini dan menemukan bahwa ia memiliki efek penting untuk beberapa isu kesehatan di bawah ini 1):
  • Menurunkan berat badan
  • Mengencerkan darah
  • Mencegah hipertensi
  • Zat anti kanker
  • Antioksidan
  • Dan anti anti mikroba/bakteri.
Zat ini lah yang membuat ciri khas pada bau bawang putih. Bawang putih memiliki kandungan senyawa sulfur yang disebut Allicin, yang diyakini sangat besar peranannya dan membawa manfaat kesehatan yang tiada duanya.

2. Bawang Putih Herbal Anti Kanker

Wowwww, setidaknya itulah reaksi yang ditemukan oleh para peneliti ketika meneliti khasiat bawang putih untuk penyakit paling berbahaya kanker. Bawang putih layak disebut sebagai herbal/tanaman anti kanker, kandungan sulfida alil terdapat dalam bawang putih yang menyebabkannya sebagai herbal anti kanker.
Salah satu bukti nyata yang ditemukan para peneliti adalah kandungan PhIP, salah satu bentuk dari amina heterosiklik (HCA) yang merupakan zat yang dapat memicu kanker payudara bagi perempuan. Dari berbagai penelitian yang dilakukan zat diallyl sulfida yang terdapat dalam bawang putih menghambat pertumbuhan dan transformasi PhIP menjadi karsinogen yang pada akhirnya dapat menyebabkan kanker payudara2).
Namun perlu anda ingat bahwa bawang putih memiliki zat anti kanker yang efektif untuk mencegah pertumbuhan sel dari berbagai jenis kanker yang berbahaya bagi anda.

3. Ampuh Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Ini adalah manfaat bawang putih yang sudah teruji, telah banyak riset yang mengeluarkan fakta bahwa bawang putih efektif menurunkan tekanan darah tinggi sekitar 7-8% 3). Bahkan efek dari bawang putih ini dapat menurunkan tekanan darah pada orang normal.  Sebagian besar penelitian menggunakan bubuk bawang putih tertentu.

4. Bawang Putih Kaya Akan Nutrisi dan Rendah Kalori

nutrisi bawang putih
Bawang putih merupakan salah satu herbal yang memiliki kandungan nutrisi yang sangat baik dan di butuhkan oleh tubuh. Bawang putih sangat tinggi kandungan vitamin C dan Kalsium serta zat besi.
Berikut adalah ringkasan dari nutrisi yang diberikan oleh bawang putih per 136 Gr bawang putih 4):
  • Vitamin C; Memenuhi 71 % kebutuhan harian
  • Kalsium; Memenuhi 25 % kebutuhan harian
  • Besi; Memenuhi 13 % kebutuhan harian
  • Karbohidrat (45 gr); 15 % kebutuhan harian
  • Serat (3 g); memenuhi 11 % kebutuhan harian.
Nutrisi yang terdapat dalam kandungan bawang putih ini sangat bermanfaat bagi tubuh manusia, namun uniknya ia tidak mengandung zat atau nutrisi yang mungkin berbahaya bagi tubuh jika terlalu besar seperti lemak jenuh dan kalori.
Herbal ini dipastikan dapat membantu menunjang kesehatan tubuh dan menjadikan kita bebas dari berbagai penyakit berbahaya.

5. Sumber Antivirus/anti bakteri/ Antioksidan Yang sangat Ampuh

Khasiat paling populer dari bawang putih adalah sumber antioksidan yang sangat kaya dan tentunya dibutuhkan oleh tubuh. Bukan hanya untuk mencegah, bawang putih juga dikenal sebagai anti virus dan bakteri, zat yang terkandung dalam bawang putih ini dapat membantu mencegah perkembangan bakteri, jamur, ragi, dan virus serta cacing dalam tubuh 5).

6. Ampuh Memangkas Kolesterol Jahat (LDL)

Salah satu kehebatan lain dari herbal/bumbu masakan paling terkenal di Indonesia ini adalah kemampuannya dalam menurunkan kolesterol jahat. Ia mampu memangkas LDL (kolesterol jahat) dalam tubuh secara signifikan, berbagai riset membuktikan bahwa ia dapat memangkas LDL sebanyak 10-15% 6). Jangan khawatir dengan HDL (kolesterol baik) anda, walaupun bawang putih ampuh untuk menurunkan LDL, tapi tidak memiliki efek berarti bagi HDL, sehingga anda akan tetap sehat.
Produksi insulin dapat dipacu bengan mengkonsumsi bawang putih, hal ini sama seperti manfaat kopi yang dikonsumsi dengan bijak. Peningkatan insulin ini mengurangi kadar gula dalam darah.

7. Ingin Umur Panjang? Bawang Putih Solusinya

Umur memang rahasia Tuhan, namun dengan segudang manfaat bawang putih yang kita bahas tidak ada salahnya bahwa konsumsi bawang putih secara rutin dapat membantu meningkatkan umur agar panjang dan awet. Berikut beberapa pertimbangannya.
  • Menghindari kanker, pembunuh utama di dunia
  • Menghindari penyakit jantung dengan kemampuan memangkas LDL dalam darah.
  • Mengurangi tekanan darah tinggi
  • Anti oksidan + Anti Bakteri + Anti Virus
Ke empat dari fungsi di atas merupakan salah satu faktor menunjang untuk hidup awet muda dan panjang umur. Terhindar dari berbagai penyakit berbahaya dan anti oksidan serta anti bakteri merupakan kunci hidup sehat bahagia.

8. Bawang Putih Efektif Untuk Kecantikan Kulit

Tidak hanya kesehatan yang ditopang oleh bawang putih, seperti halnya manfaat ketimun, bawang putih juga memberikan manfaat sangat baik untuk kecantikan kulit.
  1. Membersihkan komedo. Komedo sering muncul didaerah hidung dan menggangu penampilan. Cukup haluskan bawang putih, lalu oleskan pada daerah yang dihinggapi komedo.
  2. Menghilangkan noda bekas luka. Bekas luka terkadang membuat kurangnya rasa percaya diri bagi yang memlikinya. Manfaat bawang putih, memberikan sifat anti radang yang mampu membersihkan sisa luka pada kulit. Oleskan bawang putih pada bagian noda luka tersebut.
  3. Obat jerawat. Satu siung bawang putih yang dihaluskan lalu balurkan pada permukaan kulit yang terdapat jerawat, kemudian diamkan 10 menit atau gunakan saat sebelum tidur. Keesokan harinya, jerawat akan mengempes dan lebih kecil, lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil optimal.

9. Mencegah Demensia dan Penyakit Alzheimer

Koq bisa bawang putih sampai pada mencegah penyakit syaraf seperti demensia dan alzheimer ini ? Kerusakan syaraf atau oksidatif yang disebabkan oleh radikal bebas sangat berperan pada proses penuaan dini. Bawang putih mengandung antioksidan yang mendukung mekanisme perlindungan tubuh terhadap kerusakan oksidatif.
Suplemen bawang putih telah terbukti untuk meningkatkan enzim antioksidan pada manusia, serta secara signifikan mengurangi stres oksidatif pada pasien dengan tekanan darah tinggi.
Manfaat gabungan seperti pengurangan kolesterol dan tekanan darah, serta sifat antioksidan, dapat membantu mencegah penyakit otak umum seperti penyakit Alzheimer dan demensia 7).

10. Bawang Putih Dapat Memangkas Berat Badan

Berbagai riset telah menemukan bahwa zat anti inflamasi yang terdapat di bawang putih dapat membantu mengatur sel lemak yang terbentuk dalam tubuh kita. Obesitas atau berat badan terjadi ketika lemak terus terbentuk, tahapan ini mengubah Pre-adiposit menjadi sel-sel lemak (adipocytes) melalui proses yang kita namakan sistem inflamasi. Vinyldithiin zat yang terdapat pada bawang putih dapat membantu menghambat terjadinya proses inflamasi ini yang tentu baik untuk mencegah berat badan 8).

11. Menghilangkan Sakit Gigi Sangat Ampuh

Bawang putih terkadang dapat bermanfaat pada saat kritis atau mendesak ketika anda mengalami sakit gigi, wahh ?? kenapa yah ? Sakit gigi secara umum disebabkan oleh bakteri yang terdapat pada gigi anda. Sifat anti virus serta bakteri yang ada pada bawang putih dapat membasmi dan menghilangkan bakteri penyebab sakit gigi. Selain itu ia juga memiliki kandungan analgesik yang ampuh untuk mengatasi sakit gigi anda.

12. Meningkatkan Metabolisme Zat Besi

Riset terkini mengenai bawang putih telah menunjukkan bahwa ia sangat ampuh dalam memboost metabolisme zat besi. Zat besi disimpan dalam sel yang terdapat pada tubuh kita, aktivitas selanjutnya adalah pemindahan keluar dari sel dan kembali dalam sirkulasi tubuh yang tentu membutuhkan protein yang dinamakan ferroportin. Ferroportin adalah protein yang berjalan melintasi membran sel, dan menyediakan jembatan bagi zat besi untuk menyeberang dan meninggalkan sel. Bawang putih dapat meningkatkan produksi protein ini sehingga membantu menjaga zat besi yang beredar dalam tubuh sesuai dengan kebutuhan.

Penting Diketahui Mengenai Bawang Putih

Ada beberapa cara penyajian bawang putih yang mungkin dapat anda jadikan alternatif untuk dinikmati atau bagi kesehatan anda.
  • Di tumis, masakan apa saja pasti membutuhkan bawang putih, jika anda ingin mendapatkan efek manfaatnya setidaknya anda dapat menambah beberapa butir lagi.
  • Di campur dengan kecap, iris atau haluskan dan campurkan dengan kecap cukup menarik untuk di konsumsi.
  • Di buat sambal
  • Di buat cuka/kuah kerupuk/empek-empek
  • Dimakan langsung, jika anda bisa, dimakan langsung akan memberikan efek yang bagus.

5 Manfaat Mendengarkan Musik Klasik Untuk Bayi Ibu Hamil


Mendengarkan musik klasik pada bayi dan ibu hamil sudah banyak dilakukan, pasalnya banyak sekali manfaat yang didapatkan dari musik klasik. Musik klasik sangat bermanfaat bagi janin si ibu hamil, namun memang belum banyak ibu hamil yang mengetahui bagaimana manfaat yang didapatkan dari musik klasik, khususnya bagi bayi di kandungan. Oleh sebab itu, pada artikel kali ini akan dibahas manfaat apa saja yang akan didapatkan oleh ibu hamil yang mendengarkan musik klasik.
1. Membantu Bayi Dalam Belajar Sejak Dini
Musik klasik sendiri memang merupakan suatu hal yang penting untuk perkembangan ibu dan janin. Bagi bayi manfaat mendengarkan musik klasik yang pertama adalah dapat membantu bayi untuk belajar secara dini. Penelitian yang dilakukan oleh dokter mengatakan bahwa, irama dan nada yang didengarkan secara rutin sebelum anak dilahirkan ke dunia akan membuat bayi belajar pada prinsip persepsi dan belajar tentang penalaran dasar misalnya seperti perbandingan, pengulangan dan pergantian.
Saat janin yang belum lahir, merupakan masa yang efektif untuk melakukan stimulasi langsung ke dalam kandungan. Kemudian setelah lahir barulah bayi akan dapat mendengarkan pola suara melalui indera yang dimilikinya.
manfaat-mendengarkan-musik-klasik
Ibu Mendengarkan Musik Klasik
2. Membantu Belajar Menikmati Lagu Dan Melodi
Kemudian saat mendengarkan musik klasik bagi bayi dapat membantu bayi untuk belajar menikmati lagu dan juga melodi. Saat masih di dalam kandungan, bayi akan diajarkan untuk belajar mendengarkan melodi dari detak jantung sang ibu. Bayi yang belum lahir ke dunia akan dapat tidur terus tanpa harus terganggu meski otaknya dapat mendengar dan menangkap bunyi yang berulang-ulang.
3. Membantu Berkomunikasi Dengan Baik
Manfaat mendengarkan musik klasik untuk bayi dapat berguna bagi masa depannya, karena nantinya bayi akan belajar untuk dapat berkomunikasi dengan baik. Sebelum bayi lahir ke dunia, suara yang selalu didengarnya menjadi sebuah acuan untuk selalu mendapatkan informasi. Musik dapat membantu dalam perkembangan otak janin untuk dapat menjalin komunikasi dan membuat kemampuan pada bayi dalam berkomunikasi.
Musik yang selalu didengarkan berulang-ulang akan membuat bayi belajar mempelajari ucapan ibu mereka atau orang yang mengurus mereka, bayi juga akan belajar bagaimana cara untuk meresponnya.
4. Membantu Bayi Dapat Lebih Aktif
Musik klasik yang didengarkan oleh bayi ibu hamil akan membantu untuk mendorong bayi (janin) agar bisa bergerak lebih aktif. Irama yang melekat pada musik klasik sangatlah mirip dengan detak jantung sang ibu. Syaraf motorik bayi juga akan lebih aktif jika didengarkan musik klasik sehingga akan membuat bayi aktif dalam bergerak. Tidak hanya sampai disitu saja, setelah dilahirkan bayi juga akan menjadi lebih aktif.
5. Membantu Mengurangi Stress Untuk Ibu Hamil
Selain bermanfaat pada janin, bagi ibu hamil sendiri mendengarkan musik klasik dapat mengurangi tekanan atau stress. Biasanya seorang ibu hamil nantinya akan mengalami beberapa perubahan, entah itu fisik maupun mental. Seorang ibu hamil biasanya akan lebih sensitif sehingga mudah terkena stress.
Oleh karena itu dengan mendengarkan beberapa jenis musik seperti musik klasik contohnya, dengan sendirinya akan terhindar dari tekanan atau stress saat masa kehamilan. Sehingga kondisi ibu hamil yang stabil akan mempengaruhi juga kondisi bayinya menjadi lebih baik.
Itulah beberapa manfaat mendengarkan musik klasik untuk bayi ibu hamil. Contoh musik klasik yang paling sering didengarkan, yaitu karya mozart dan bach.  Saat janin masih berada di dalam kandungan mulai ajaklah bayi untuk terbiasa mendengarkan musik klasik. Musik dipercaya mampu membantu janin dalam perkembangan otaknya, tidak hanya otaknya saja yang berkembang namun juga fisik bayi akan mudah untuk berkembang.

8 Manfaat Sholat Dhuha dan Tata Cara Melakukannya


Manfaat sholat dhuha memang sangat banyak baik untuk jasmani maupun rohani, sehingga akan sangat baik jika dilakukan setiap hari, dan pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai manfaat dari sholat dhuha. Sholat dhuha sendiri merupakan sholat yang dilakukan pada saat matahari baru terbit sekitar pukul 08.00 sampai dengan waktu dzuhur.
Manfaat sholat dhuha sendiri memang sangat banyak dan tentu saja sangat bermanfaat untuk seseorang, selain untuk membukakan pintu rezeki agar lebih baik, sholat dhuha sendiri juga memiliki manfaat lain untuk kesehatan dan juga kecantikan. Adapun beberapa manfaat sholat dhuha untuk kesehatan dan kecantikan adalah sebagai berikut:

Manfaat Sholat Dhuha Untuk Kesehatan

sholat dhuhaYang pertama adalah manfaat untuk kesehatan, sholat dhuha sendiri memang tidak hanya bermanfaat untuk rohani saja melainkan juga untuk kesehatan. Mengapa bisa demikian? Hal tersebut karena di dalam sholat dhuha terdapat beberapa gerakan yang harus dilakukan, oleh karena itu sholat dhuha juga bisa dimanfaatkan sebagai salah satu kegiatan dalam berolahraga.
1. Olahraga Tanpa di Sadari
Penjelasannya sendiri adalah sholat dhuha dilakukan pada saat masih pagi hari yaitu  sekitar pukul 08.00 sampai dengan menjelang dhuhur, dan jam – jam tersebut merupakan waktu yang sangat baik untuk berolahraga, oleh karena itu melakukan sholat dhuha sama saja dengan berolahraga karena nantinya bisa dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan tulang serta otot karena setiap persendian bergerak, mulai dari tangan, siku sampai dengan lutut dan kaki. Manfaat gerakan sholat memang dapat memberikan efek olahraga tanpa di sadari.
2. Melancarkan peredaran darah
Selain itu juga sholat dhuha membantu untuk melancarkan peredaran darah yang ada di dalam tubuh manusia karena semua pergerakan dalam sholat dhuha sangat lengkap. Mulai dari mengangkat kedua tangan, membungkuk saat gerakan rukuk, kemudian juga gerakan sujud yang mana kepala berada lebih rendah dibandingkan badan dan darah tersebut juga mengalir ke kepala kemudian pada saat duduk aliran darah dinormalkan kembali.
3. Menormalkan Produksi Hormon
Selain itu juga sangat bermanfaat untuk menormalkan produksi hormon yang ada di dalam tubuh. Jadi sholat dhuha memang sangat bermanfaat dan efektif untuk menjaga kesehatan tubuh, baik untuk bagian tubuh, organ tubuh sampai dengan beberapa cairan dan juga hormone dalam tubuh.

Manfaat sholat dhuha untuk rohani

4. Membuat jiwa lebih tenang
Selain bermanfaat untuk menjaga kesehatan karena beberapa gerakan yang sangat mempengaruhi kondisi tubuh, sholat dhuha juga sangat bermanfaat untuk menjaga rohani, yang mana nantinya jiwa akan menjadi lebih tenang, terlebih lagi jika rezeki memang sudah dibukakan dan dipermudah di dalam mendapatkan rezeki.
5. Menghilangkan Stress
Selain itu sholat dhuha maupun sholat yang lainnya akan membantu umat muslim untuk bisa mendapatkan ketenangan batin sehingga terhindar dari stress. Stress sendiri merupakan salah satu hal yang sangat mengganggu dan bisa menimbulkan resiko terkena berbagai macam penyakit. Mulai dari mengambil air wudhu sebenarnya sudah bisa membuat batin dan pikiran menjadi tenang namun jika ditambah dengan sholat dhuha tentu saja akan jauh lebih tenang. Jadi menurut sebagian besar orang, melakukan sholat dhuha sendiri memang akan mendapatkan ketenangan dan juga rezekinya lancar sehingga beberapa umat muslim melakukan / menjalankan sholat dhuha setiap hari.

Manfaat Sholat Dhuha Untuk Kecantikan

Kecantikan merupakan salah satu hal yang sangat diimpikan oleh semua wanita, oleh karena itu selain dengan melakukan perawatan, umat muslim bisa juga merawat kecantikan dengan melakukan sholat baik sholat wajib / sholat 5 waktu maupun sunah, salah satunya sholat dhuha.
6. Kebersihan Muka
Selain beberapa manfaat di atas, sholat dhuha juga sangat bermanfaat untuk kecantikan yang mana pada saat berwudhu wajah akan dibasuh dengan air bersih sehingga kulit juga akan selalu terjaga kebersihannya. Kemudian juga pada saat berwudhu dan saat membasuh wajah dengan tepat tentu saja kulit akan kencang sehingga tidak mudah kendur dan memberikan manfaat agar awet muda.
7. Wajah Berseri
Selain itu juga dengan menjalankan sholat dhuha serta sholat 5 waktu tentu saja kecantikan akan terpancar secara alami dengan sendirinya sehingga setelah berwudhu serta menjalankan sholat biasanya wajah seseorang akan terlihat lebih berseri. Dan hal terseut juga sudah banyak yang membuktikannya.

Manfaat Sholat Dhuha Untuk Kesuksesan

Selain berusaha, berdoa juga merupakan salah satu cara untuk mendapatkan kesuksesan bagi setiap orang, untuk umat muslim sendiri cara berdoa adalah dengan menjalankan ibadah sholat, termasuk sholat dhuha.
8. Membuka Pintau Rezeki
Pada dasarnya sholat dhuha memang sangat bermanfaat untuk membukakan pintu rezeki, tak hanya itu tetapi juga akan membantu dalam mendapatkan kesuksesan. Namun kesuksesan juga tidak bisa didapatkan hanya dengan berdoa tanpa ada usaha, oleh karena itu agar lebih seimbang dan juga menjadi berkah, semuanya harus dilakukan yaitu dengan berusaha dan ditunjang dengan berdoa, salah satunya dengan menjalankan sholat dhuha tersebut. Jadi itulah beberapa yang perlu diketahui oleh semua umat muslim mengenai manfaat sholat dhuha.

Tata Cara Sholat Dhuha

Sholat dhuha sendiri merupakan kegiatan sholat sunah yang dilakukan dengan tujuan untuk membukakan pintu rezeki bagi umat islam dan hal tersebut memang sudah tertulis di dalam hadist Rasulullah. Namun sebelum kita membahas mengenai apa saja manfaat sholat dhuhabagi umat muslim, kita akan membahas mengenai bagaimana tata cara sholat sunah dhuha terlebih dahulu sehingga nantinya di dalam menjalankan sholat akan lebih maksimal. Dan berikut ini adalah tata cara dari sholat dhuha yang bisa diperhatikan:
  1. Yang pertama adalah membaca niat di dalam hati sembari takbiratul ihram, bisa mengucapkan niat menggunakan bahasa Arab maupun bahasa sendiri yang terpenting adalah memang niat untuk melakukan sholat dhuha.
  2. Kemudian untuk langkah berikutnya adalah membaca doa iftitah dilanjutkan dengan membaca surat Al Fatihah. Kemudian jika sudah selesai dalam membaca surat Al Fatihah, dilanjutkan dengan membaca surat pendek yang dibisa. Namun akan lebih afdol jika membaca surat Asysyams pada rakaat yang pertama dan pada rakaat yang kedua membaca surat Al Lail. Namun jika memang belum hafal, maka bisa membaca surat pendek yang lainnya.
  3. Setelah itu melakukan gerakan ruku’ dan juga membaca bacaan tasbih sebanyak tiga kali, kemudian dilanjutkan dengan gerakan I’tidal serta membacakan bacaannya.
  4. Kemudian lakukan gerakan sujud serta membaca tasbih sebanyak tiga kali dan diikuti dengan gerakan duduk di antara dua sujud serta membacakan bacaannya. Setelah itu dilanjutkan dengan gerakan sujud kembali sembari membaca bacaan saat sujud.
  5. Setelah semua gerakan tersebut selesai, berarti rakaat pertama sudah selesai, dan pada rakaat kedua, tata caranya sama dengan rakaat pertama. Kemudian setelah rakaat kedua selesai, pada saat tasyahhud akhir selesai, maka ucapkan salam sebanyak dua kali. Dan jika memang di dalam melakukan kegiatan sholat dhuha memilih lebih dari dua rakaat, maka tata caranya juga tetap sama dan di dalam melakukannya juga jika sudah dua rakaat selesai maka salam begitu seterusnya.
Manfaat sholat dhuha memang sangat banyak bagi kesehatan, tidak sampai di situ tentu Allah akan membukakan pintu rezeki bagi kita yang menjalankannya.

10 Manfaat dan Keutamaan Shalat Tahajud


Muslim mana yang tidak ingin mendapat predikat muslim sejati di mata Allah? Pastinya semua muslim ingin terlihat beramal salah dan bertakwa di hadapan pencipta-Nya kelak. Hal ini pula mungkin yang selalu dipikirkan oleh kaum muslimin dan muslimat di seluruh dunia. Sehingga tak jarang mereka selalu melakukan kewajiban serta sunnah secara sempurna. Begitu banyak sunnah yang diajarkan oleh Nabi Muhammad guna menuntun kehidupan kaum muslim di muka dunia.
sholat tahajudSalah satunya adalah sholat tahajud yang banyak dilakukan oleh kaum muslim di seluruh dunia. Sholat tahajud sendiri adalah shalat sunnah yang dikerjakan di malam hari setelah seseorang bangun dari tidur. Ibadah ini termasuk sunnah mu’akad, yaitu sunnah yang dikuatkan dengan syara’. Tak jarang banyak orang yang mengerjakannya di kala terbangun di tengah malam. Anda pun bisa mengerjakannya paling sedikit 2 rakaat dan sebanyak-banyaknya, tak ada batasan.
Waktu paling mustajab untuk melaukan shalat tahajud sendiri adalah 1/3 malam. Dimana para malaikat turun ke bumi dan Allah mengabulkan setiap doa hamba-Nya. Anda tak hanya mendapat imbalan pahala dari Allah, namun juga serentetan manfaat bagi kesehatan tubuh dan jiwa. Banyak orang mengatakan bahwa sholat tahajud diyakini memberi ketenangan dan kedamaian jiwa. Seseorang yang terbiasa bangun untuk sholat di tengah malam pastinya mampu mengontrol emosi.

Manfaat Sholat Tahajud

Setidaknya, ada beberapa manfaat sholat tahajud yang disampaikan dalam penelitian, yaitu.
1. Penghapus dosa dan mencegah berbuat dosa
Seperti yang disampaikan di atas, sholat tahajud adalah ibadah yang selalu dilakukan oleh orang-orang shaleh. Ibadah ini mendekatkan diri seorang manusia kepada pencipta-Nya, Allah SWT. Bisa dibilang sholat tahajud mampu menjadi media penghapus dosa seseorang. Mereka pun pastinya memperkuat iman dan menjauhkan diri dari perbuatan dosa besar maupun kecil. Rasulullah SAW pernah bersabda bahwa sholat malam adalah ibadah yang sering dilakukan oleh orang-orang shaleh. Ibadah ini dapat mendekatkan seseorang kepada Sang Pencipta, jalan menghapuskan dosa serta mencegah muslimin untuk berbuat dosa.
2. Tanda takwanya terlihat di muka
Orang yang selalu melaksanakan sholat tahajud akan terlihat bersinar wajahnya. Inilah yang menjadi tanda bahwa seseorang tersebut bertakwa kepada Allah SWT. Tanda-tanda ketakwaan tersebut selalu terlihat oleh orang-orang di sekitar mereka. Hal tersebut bisa jadi pelecut semangat bagi kaum muslimin yang lain untuk selalu melaksanakan shalat tahajud. Shalat tahajud tetap menjaga keimanan seseorang teguh kepada sang Maha Penyayang.
3. Melancarkan aliran darah di tubuh
Sholat tahajud biasanya dilakukan pada pukul 03.00 pagi. Setiap muslim umumnya terbangun pada jam tersebut untuk mengerjakan sholat tahajud dan beribadah pada Sang Pencipta. Ibadah ini nyatanya tak hanya sekedar berbagi keluh kesah, namun memberikan udara segara bagi seluruh organ tubuh. Ketika itu, udara di atmosfer masih sangat segar dan dihirup oleh paru-paru. Tubuh kita pun menggerak-gerakkan seluruh otot yang membuat badan segar seketika dan seluruh aliran darah terasa lancar. Oksigen segar akan menghilang ketika matahari terbit dan kembali pada pagi berikutnya. Hanya orang-orang yang terbangun untuk melaksanakan sholat tahajudlah yang bisa merasakannya.
4. Membesarkan rongga paru-paru
Manfaat gerakan sholat nyatanya memberikan efek positif bagi kesehatan manusia. Gerakan takbiratul ihram yang diikuti dengan bersedekap sebenarnya membuka rongga paru-paru lebih lebar. Hal tersebut diketahui mampu memperlancar aliran udara menuju paru-paru. Kerap kali kita merasakan paru-paru jauh lebih lapang daripada sebelumnya. Hal ini tidak bisa dipungkiri sebagai salah satu olah napas yang sangat baik selain berolahraga.
5. Jaminan masuk surga
Rasulullah pernah mengatakan bahwa siapapun yang melaksanakan shalat tahajud, maka jaminan surga baginya. Hal ini sempat pula diriwayatkan dalam salah satu hadits, sebagaimana Nabi Muhammad SAW bersabda:
“Wahai manusia, sebarkanlah salam, beri makanlah, sambung tali kasih, salat malamlah saat orang pada terlelap, maka masuklah surga dengan selamat”. (HR. Al-Hakim, Ibnu Majah, At-Tirmizy).
6. Pikiran jauh lebih segar
Bangun tidur pastinya Anda memiliki pemikiran yang jauh lebih jernih. Bayangkan saja, dalam 1 hari jantung manusia bekerja 100.000 kali dan bernapas sebanyak 20.000 kali. Setiap organ tersebut memerlukan waktu istirahat yang cukup. Nyatanya tidur adalah istirahat yang sangat baik bagi tubuh. Dengan begini, seluruh organ tubuh akan beristirahat dari setiap tugas beratnya. Tidur membantu tubuh memulihkan sel yang sempat terganggu, menambah kekuatan dan otak pun kembali bekerja dengan baik. Alasan tersebutlah yang menjadikan shalat tahajud dilaksanakan setelah bangun dari tidur. Pikiran yang jauh lebih fresh dan segar membuat gerakan shalat kita juga khusyu’ memaknai ayat-ayat Al-Qur’an.
7. Mendapat keringanan ketika dinasab di akhirat
Keutamaan lainnya dari shalat tahajud adalah keringanan di hari akhir nanti. Setiap orang pastinya mempunyai catatan dosa dan pahala yang akan diterima di akhirat. Apabila catatan amalnya lebih banyak, niscaya surga tempatnya. Namun bila sebaliknya, sudah barang tentu neraka adalah tempat yang tepat. Bagi kaum muslim yang taat, shalat tahajud bisa menjadi media untuk mendapatkan keringanan ketika dinasab di akhirat. Allah akan memberikan keutamaan ini kepada mereka yang memohon ampun dan berdoa di sepertiga malam.
8. Memperoleh cinta Allah
Nabi Muhammad SAW pernah bersabda, bahwa orang yang selalu melaksanakan shalat tahajud akan memperoleh cinta dari Allah SWT. Sebagaimana Beliau bersabda pada Abu Darda’ r.a. tentang keutamaan shalat tahajud ini. Mereka yang memilih bangun di tengah malam dan meninggalkan kenyamanan tidur, niscaya akan mendapat cinta dari Allah SWT. Kaum mukmin tersebut memutuskan meninggalkan syahwat mereka dan bersujud di hadapan sajadah. Segala pengampunan doa diberikan Allah kepada orang-orang tersebut. Tentu saja cinta Allah kepada orang-orang shaleh tak berputus hingga hari akhir dan perhitungan nanti.
9. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Secara bio-teknologi, penemuan baru menyebutkan bahwa shalat tahajud mampu meningkatkan daya tahan tubuh seseorang. Di samping itu, bagi para penderita kanker akan merasakan manfaat lainnya, yaitu menghilangkan rasa nyeri yang kerap melanda. Pada bidang ini pula dikatakan bahwa shalat tahajud meningkatkan respon positif yang sangat efektif dalam anastesi pra bedah. Alasan inilah yang menjadikan mengapa shalat tahajud sangat baik dilaksanakan oleh penderita penyakit berat sekalipun. Anda akan merasakan begitu banyak manfaat dalam gerakan shalat malam tersebut.
10. Shalat yang paling afdol setelah 5 waktu
Kewajiban setiap muslim dan muslimin di seluruh dunia adalah mengerjakan shalat 5 waktu. Allah SWT menyukai umat-Nya yang selalu mengingat-Nya baik dalam keadaan senang maupun sedih. Tak ada tempat berbagi ataupun mengadu yang lebih baik selain kepada Allah SWT. Shalat tahajud menjadi salah satu ibadah yang paling afdol setelah shalat 5 waktu. Shalat tengah malam memberi kesempatan kepada Anda untuk beribadah lebih khusyu’. Waktu tersebut juga sangat tepat untuk berkeluh kesah dan memohon ampunan dari Sang Pencipta.

Manfaat Gerakan Sholat untuk Kesehatan Tubuh


manfaat-gerakan-sholat
Manfaat Gerakan Sholat
Gerakan sholat ternyata memberikan dampak yang baik bagi kesehatan tubuh. Hal itu dikarenakan setiap gerakannya dapat menimbulkan atau merangsang jaringan sel dan peredaran di dalam tubuh untuk bekerja lebih optimal. Kondisi tubuh lebih sehat dan segar karena aliran darah lancar, alias tidak ada yang tersumbat.
Bahkan, beberapa penelitian yang dilakukan oleh peneliti asing juga sudah membuktikan, beberapa gerakan sholat memang berpengaruh pada bagian tubuh tertentu. Asalkan gerakan tersebut dilakukan dengan benar dan dalam jangka waktu tertentu. Berikut ini beberapa diantaranya :
1. Gerakan takbiratul ihram
Gerakan ini dilakukan pada permulaan sholat, yaitu dengan berdiri tegap, mengangkat kedua tangan, lalu di sedekapkan di depan dada. Gerakan ini akan mambuat pernapasan menjadi lancar dan teratur. Selain itu, otot kedua tangan serta bahu akan berkontraksi, sehingga lebih kuat dan kencang.
2. Gerakan rukuk
Gerakan ini dilakukan dengan membengkokkan badan ke arah depan, sehingga kedua tangan bertumpu pada tumit. Saat gerakan rukuk dilakukan, otot di sekitar punggung hingga pantat akan mengalami kontraksi. Sementara itu, aliran darah terutama pada bagian tubuh atas akan lebih terasa lancar. Kedua tangan yang memegang tumit juga akan tertarik, sehingga lebih kencang.
3. Gerakan sujud
Gerakan ini dilakukan dengan cara meletakkan bagian kepala ke alas lantai, hingga dahi dan ujung hidung menyentuh alas lantai. Sementara itu, jari-jari kaki dibengkokkan dan kedua telapak tangan juga menyentuh alas lantai. Sehingga aliran darah ke kepala akan mengalir dengan optimal.
4. Memaksimalkan Fungsi Otak
Beberapa penelitian menyimpulkan gerakan sujud ini dapat memaksimalkan fungsi kedua otak manusia, yaitu otak kanan dan otak kiri. Dengan begitu, seseorang yang bersujud dengan benar dan relatif lama dengan teratur tidak menutup kemungkinan bisa lebih cerdas dan kreatif. Gerakan sujud juga membuat otot dari leher hingga kaki akan bereaksi dan berkontraksi, sehingga akan lebih kuat dan kencang.
Sementara itu, pernapasan akan lebih teratur. Tidak sedikit orang yang melakukan sujud dengan waktu cukup lama untuk menghilangkan pusing atau sakit kepala yang dideritanya.
5. Gerakan duduk
Setelah gerakan sujud, dilanjutkan dengan gerakan duduk di mana pantat dan paha bertumpu pada bagian kaki bawah. Hal ini akan menyebabkan otot kaki menekan sehingga peredaran darah akan terpompa lebih maksimal. Jika dilakukan secara teratur, gerakan duduk dalam sholat ini dapat mencegah penyakit linu atau nyeri pada bagian kaki.
6. Gerakan salam
Gerakan sholat yang terakhir dilakukan, yaitu salam. Gerakan ini dilakukan dengan sederhana, yaitu hanya memutar kepala ke kanan dan ke kiri hingga melihat ke belakang, sekali saja. Namun demikian, jika dilakukan dengan benar akan membuat otot di bagian leher akan lebih terlatih dan kencang dan peredaran darahnya juga akan lancar.
Gerakan salam akan menghindarkan tubuh menderita pegal-pegal pada bagian leher.
Gerakan sholat tidak akan bermanfaat bagi tubuh jika dilakukan secara sembarangan dan cepat. Oleh karena itu, manfaat agama terutama bagi yang beragama Islam yang menunaikan sholat setiap hari, lakukanlah gerakan sholat dengan baik dan benar. Lakukanlah sholat sesuai aturan yang diajarkan, sehingga dapat memetik manfaat gerakan sholat ini. Selain sholat, ibadah dalam agama islam tidak hanya merupakan ketaatan namun juga memberi faedah pada umatnya seperti juga pada manfaat zakat.

Manfaat Daging Biawak Bagi Kesehatan Tubuh


daging biawakBiawak, siapa yang tidak kenal hewan yang memiliki fisik seperti buaya ini. Melihat rupa biawak yang kurang bersahabat, banyak orang yang takut untuk mendekat bahkan sekadar melihat saja. Namun sisi menariknya adalah daging dari hewan biawak ini memiliki manfaat yang belum banyak orang ketahui. Ada daging lain yang mungkin menurut banyak orang jauh lebih sedap untuk dinikmati daripada harus mengkonsumsi daging biawak. Pemikiran tersebut tentu saja karena Anda belum sepenuhnya tahu dibalik manfaat daging biawak ketika dikonsumsi. Daging biawak tetap nikmat ketika dikonsumsi dengan cara olahan yang sama ketika mengolah daging sapi, daging ayam, dan daging kambing. Bahkan daging biawak sendiri dapat diolah menjadi sate biawak sehingga dapat dikonsumsi lebih nikmat.
Manfaat daging biawak akan mampu mengubah pandangan Anda mengenai daging biawak yang terlihat kurang menarik. Minyak yang terkandung di dalam daging biawak inilah alasan mengapa daging biawak memiliki kaya manfaat untuk dikonsumsi. Dengan tida terlepas manfaat untuk kesehatan juga diperoleh ketika Anda mengkonsumsi daging biawak.

Manfaat Daging Biawak

Jika Anda sudah penasaran mengenai apa saja manfaat daging biawak terutama dalam mengoptimalkan kesehatan, maka perhatikan di bawah ini.
  1. Menyembuhkan Penyakit Gatal
Mengkonsumsi daging biawak yang diolah dalam bentuk sate biawak akan sama nikmatnya ketika Anda mengkonsumsi sate ayam. Daging yang sama empuknya ini memiliki manfaat untuk menyembuhkan gatal pada kulit. Anda yang memiliki kulit kentang dan sensitif, tentu akan mudah merasa gatal ketika lingkungan tidak bersahabat. Dengan mengkonsumsi daging biawak maka minyak yang ada di dalam daginglah yang bermanfaat untuk menyembuhkan rasa gatal di kulit Anda.
Herbal lain untuk gatal-gatal :
  1. Menyembuhkan Penyakit Kulit
Gatal pada kulit dapat diakibatkan karena terkena debu atau polusi yang menjadikan kulit terlihat kemerahan. Sedangkan penyakit kulit dikarenakan kuman sehingga menimbulkan gatal. Dan jenis penyakit kulit bermacam-macam. Ada penyakit kulit panu, kadas, kurap, jamuran. Jika Anda mengalami salah satu penyakit kulit tersebut dan tidak kunjung sembuh maka konsumsi saja daging biawak. Manfaat daging biawak juga mampu menyembuhkan masalah penyakit kulit.
Baik untuk penyakit kulit :
  1. Menyembuhkan Sesak Napas Atau Asma
Sesak napas atau yang lebih umum disebut sebagai penyakit asma adalah penyakit yang berbahaya. Ketika penderita di saat-saat tertentu mengalami asma maka perlu segera dilakukan pertolongan. Kondisi tersebut tentu akan membuat panik orang sekitar. Sehingga sangat penting untuk melakukan terapi penyembuhan asma agar penyakit tidak datang sewaktu-waktu kembali. Tentu manfaat daging biawaklah yang dapat menjadi alternatif terapi penyembuhan penyakit asma.
Penting untuk sesak napas :
  1. Menghaluskan Kulit
Manfaat dari daging biawak sendiri juga mampu menjaga kulit selalu tampak halus. Ini akan membuat setiap wanita tidak kerepotan lagi dalam memilih perawatan kulit halus mereka. Mengapa, karena dengan mengkonsumsi daging biawak kulit mereka akan senantiasa halus.
Baik untuk kulit :

Daging Biawak Mengoptimalkan Daya Tahan Tubuh

Melihat manfaat-manfaat daging biawak di atas maka jelas bahwa kesehatan tubuh menjadi optimal. Berbicara mengenai kesehatan maka tidak jauh-jauh dari daya tahan tubuh. Orang yang mengkonsumsi daging biawak akan mampu memiliki sistem daya tahan tubuh yang selalu terjaga. Kesehatan yang selalu terjaga maka fungsi kerja tubuh akan optimal.
Tips Singkat Pengolahan Daging Biawak
  1. Mengolah daging biawak sendiri yang pasti adalah daging biawak harus dalam keadaan segar.
  2. Mengolah daging biawak harus tanpa minyak karena dalam daging biawak sudah mengandung minyak.
  3. Segera konsumsi daging biawak dalam keadaan hangat agar kandungan minyak dan daging biawak dapat terserap sempurna di dalam tubuh.

11 Manfaat Daging Ular Untuk Kulit dan Kesehatan


Ular merupakan salah satu jenis hewan melata yang memiliki bisa cukup membahayakan, karena jika terkena bisa ular dan bisa tersebut menyebar maka akan bisa membahayakan manusia serta yang lebih parahnya lagi bisa menyebabkan kematian. Meskipun tidak semua jenis ular memiliki bisa, namun memang harus waspada terhadap ular karena ular yang tidak memiliki bisa yang berbahaya tersebut nantinya memiliki cara lain untuk memangsa mangsanya.
daging ularDibalik bisa ular yang dapat mengancam nyawa manusia jika terkena gigitan ular dan tidak segera ditolong tersebut, daging ular memberikan banyak manfaat untuk kesehatan maupun kecantikan. Oleh karena itu pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai apa saja manfaat daging ular baik untuk kesehatan maupun kecantikan.  Biasanya daging ular yang memiliki banyak manfaat adalah ular jenis kobra, bisa dari ular kobra sendiri memang sangat berbahaya sehingga sangat ditakuti namun manfaat yang terkandung di dalam daging ular kobra tersebut juga sangat berguna.

Manfaat daging ular untuk kesehatan

Menurut sebagian besar masyarakat, daging ular sendiri bermanfaat untuk meningkatkan libido / gairah seks untuk para pria, meskipun memang belum dilakukan penelitian lebih lanjut, namun sebagian besar masyarakat sudah membuktikannya. Biasanya daging ular dimasak dengan cara dibuat sate atau sup ular namun cara memasaknya juga harus benar agar bau dari daging ular tersebut tidak terlalu menyengat. Adapun beberapa manfaat daging ular untuk kesehatan sendiri adalah sebagai berikut:
1. Meningkatkan dan Memperkuat Gairah Seksual
Manfaat yang pertama adalah mampu untuk meningkatkan gairah seksual bagi para pria dan juga membuat lebih tahan lama. Selain itu juga badan bisa terasa lebih fit serta tidak mudah lelah. Biasanya sebagian besar pria mengkonsumsi daging ular tersebut untuk meningkatkan libido agar nantinya bisa tahan lebih lama saat berhubungan seksual. Selain daging ternyata darah dan juga empedu dari ular juga memiliki manfaat yang sama.
2. Menyembuhkan Beberapa Jenis Penyakit
Daging ular juga mampu untuk mengobati beberapa jenis penyakit, tidak hanya daging ular kobra saja, namun daging ular biasa juga bisa membantu untuk mengobati beberapa jenis penyakit secara efektif, oleh karena itu banyak sekali masyarakat yang mengkonsumsi daging ular untuk tujuan menyembuhkan beberapa penyakit yang diderita. Berikut beberapa penyakit yang konon dapat disembuhkan dengan mengkonsumsi daging ular :
  • Alergi berat
  • Tekanan darah tinggi
  • Stroke
  • Kanker
3. Mengobati Impotensi
Dari beberapa pengalaman orang yang mengkonsumsi ular, dagingnya sangat efektif untuk meningkatkan gairah dan sangat ampuh untuk mengobati impotensi.
4. Efektif untuk anti racun / radikal bebas
Selain mengobati beberapa jenis penyakit, daging ular juga bisa dimanfaatkan untuk anti racun. Bisa ular memang bisa dibilang beracun dan sangat mematikan namun di dalam daging ular serta bisa itu sendiri juga bisa dimanfaatkan untuk anti racun / penawar racun, terutama radikal bebas yang terdapat pada tubuh.
5. Sumber nutrisi penting bagi tubuh
Daging ular selain berkhasiat untuk membasmi beberapa penyakit, ia juga memiliki berbagai kandungan nutrisi yang tentunya sangat baik bagi tubuh. Daging ular sendiri juga mengandung beberapa nutrisi di bawah ini  :
  • lemak
  • karbohidrat
  • Protein
  • Kalori ( 93 kalori per 100 gr)
6. Meningkatkan Energi
Konsumsi ular yang paling terasa adalah meningkatnya energi secara seketika, kandungan protein yang tinggi dipercaya dapat menjadikannya sumber energi alami yang patut di coba.

Manfaat daging ular untuk kulit

Selain bermanfaat untuk kesehatan, daging ular juga bermanfaat untuk kecantikan terutama untuk kulit. Adapun manfaat daging ular untuk kecantikan kulit sendiri adalah untuk membantu membuat kulit menjadi putih, mulus dan juga terawat. Banyak juga artis yang mengkonsumsi daging ular untuk merawat kulit sehingga tetap terlihat menarik. Berikut adalah beberapa pengalaman seseorang dalam mengkonsumsi daging ular dan khasiatnya untuk kulit :
  1. Menghaluskan kulit
  2. Membuat kulit tampak lebih cerah dan putih.
  3. Efektif menghilangkan jerawat dan flek hitam di wajah
  4. Menghilangkan alergi di kulit
  5. Mencegah penuaan dini pada kulit.

Tips Menikmati Daging Ular

Untuk hal ini juga belum ada penelitian lebih lanjut namun sudah banyak orang yang membuktikan khasiat dari daging ular tersebut. Biasanya daging ular tersebut dimasak sup atau dibuat sate. Jika tidak bisa cara memasaknya maka nantinya daging ular akan berbau anyir dan juga amis oleh karena itu jika memang tidak bisa untuk memasaknya, ada baiknya jika Anda mencari warung yang menjual masakan daging ular karena dengan mencari warung yang menyediakan masakan daging ular, dengan demikian akan lebih efektif dan tidak repot. Berikut beberapa rincian penyajian ular:
  1. Dibuat sup ular
  2. Di sate (paling populer)
  3. Dibuat abon
  4. Di Renang
  5. Di rebus
Manfaat daging ular terkadang memang cukup penting, terutama bagi kulit, namun penyajiannya yang tidak tepat akan mengurangi selera anda. Temukan penyajian yang tepat agar anda dapat menikmatinya bersama keluarga.

Manfaat Tidur Tanpa Bh


tidur tanpa bhTidur merupakan kegiatan harfiah tubuh yang harus dilakukan setiap hari karena membantu berbagai organ tubuh agar kembali bugar setelah beraktivitas. Setelah seharian beraktivitas, tubuh mengistirahatkan kerja berbagai organ tubuh yang ikut bekerja keras seharian. Tidak mungkin seseorang dapat terus-terusan bekerja tanpa istirahat, karena kita butuh saat pemulihan tubuh menjadi segar kembali yaitu tidur. Manfaat tidur secara garis besar adalah untuk pemulihan tubuh dan berbagai kondisi kesehatan lainnya.
Tidur dapat didefinisikan keadaan dimana seseorang tidak sadar dan dapat di bangunkan oleh gunangan atau stimulasi suara. Tidur bukan hanya suatu keadaan yang terkadang terjadi, namun seperti ciri kegiatan aktifitas yang biasa terjadi, namun minim kegiatan dan dengan tingkatan kesadaran yang bervariasi pada setiap individu. Jadi pada hakikatnya, tidur seperti juga kebutuhan makan yang memang terjadi pada manusia dan makhluk hidup lain.
Manfaat tidur secara umum
  • Membantu Meregenerasi sel-sel – Saat tidur, sel-sel dalam tubuh terjadi penggantian sel-sel yang telah rusak dengan yang baru. Tidur mengoptimalkan kerja sel dalam tubuh.
  • Konsentrasi dan daya ingat meningkat – Kelelahan karena aktifitas kerja seharian dapat mengurangi konsentrasi, maka dari itu dibutuhkan tidur untuk meng istirahatkannya. Dan pada saat tidur hormon-hormon pertumbuhan bekerja. Kegiatan yang anda lakukan saat anda terjaga sebelumnya dapat dipelihara oleh otak.
  • Menurunkan tekanan darah – penelitian menunjukkan gelala penyakit jantung, stroke bahkan gejala penyakit diabetes dapat dihindari dengan tidur malam yang cukup, selama enam jam setiap hari pada orang dewasa.
  • Menurunkan stress – Orang yang kurang tidur, kadang kurang kontrol dalam berkeseharian. Karena tubuh masih merasakan leth yang menumpuk dari aktifitas sebelumnya.

Tidur Tanpa BH

Manfaat tidur tanpa BH sangat nyata bagi kesehatan tubuh, bahkan ada beberapa penelitian yang mengkaitkan antara penggunaan bh pada saat tidur dengan kanker payudara. Berikut ini beberapa manfaatnya :
  • Meningkatkan sirkulasi darah pada payudara.
  • Menghindari Iritasi kulit, beberapa bra yang ketat dapat menyebabkan iritasi pada kulit anda.
  • Menghindari potensi menyebabkan kanker payudara, penelitian masih terus dilakukan dan saat ini masih menjadi perdebatan. Yang jelas sirkulasi darah pada payudara akan terganggu ketika anda memakai bra yang ketat yang diyakini sebagai salah satu penyebab kanker payudara.
  • Menghindari berkeringat saat tidur, mengenakan bra saat tidur akan menyebabkan anda berkeringat terutama yang memiliki bahan karet dan cukup ketat.
Manfaat tidur tanpa BH memang masih menjadi perdebatan dalam dunia medis, terutama keterkaitannya dengan kanker. Namun ada baiknya anda memakai bra saat tidur secara bijak agar tidak mengalami risiko yang disebutkan di atas.

Tips Memakai Bra Saat Tidur

Jika anda terpaksa menggunakan BH saat tidur, ada baiknya anda menyimak tips yang bermanfaat ini.
  1. Gunakan bra yang longgar
  2. Gunakan bra dengan bahan yang sejuk
  3. Buka kaitan bra pada saat tidur
3 Tips ini menjadi dasar bagi anda untuk memandu dalam menggunakan bra pada saat tidur, namun ada baiknya jika tidak ada hambatan anda melepaskan bra saat tidur.
Selain tidur tanpa bra, secara tidak langsung tidur ternyata juga bermanfaat bagi kulit agar tampil cantik berseri.

Manfaat Tidur Untuk Kulit Cantik

Tidur juga sangat baik bagi kesehatan kulit. Berikut beberapa manfaatnya :
  • Mempercantik Kulit
Kulit cantik dapat terjadi karena regenerasi sel kulit yang optimal. Bagaimana mungkin jika anda sering tidur larut malam? padahal proses regenerasi kulit, optimal pada saat anda tidur. Biasakanlah tidur cukup setiap malam sebelum jam 10 dan kulit anda bernafas lega.
  • Meningkatkan elastisitas kulit
Manfaat tidur membuat kulit menghasilakan hormon HGH (Human Growth Hormone) yang akan membantu elastisitas alami kulit anda secara alami.
  • Mencegah jerawat
Jerawat tentunya sangat mengganggu penampilan anda, karena jerawat yang tengah meradang biasanya akan membekas. Sebelum terjadi hal seperti itu, mulailah tidur cukup di malam hari. Tidur dapat membantu mencegah peradangan dan resistensi insulin yang menjadi penyebab utama timbulnya jerawat. Jangan lupa bersihkan wajah sebelum tidur.

Manfaat Dzikir Bagi Manusia


Manfaat dziki
Manfaat dzikir
Dzikir adalah suatu doa yang di miliki oleh agama Islam. Doa zikir sendiri berbeda dengan doa-doa lainnya, dzikir menfokuskan doanya kepada Allah. Doa ini sendiri mempunyai tujuan untuk mengingat asma Tuhan Allah. Di dalam ayat Al Quran sendiri terdapat banyak sekali ayat yang menyuruh umatnya untuk mengingat-ingat selalu Asmanya termasuk ayat 9 surat Al Munafiqun.
Mengingat Allah dalam Islamislamgat di anjurkan oleh para muslim dan dzikir tersebut itulah adalah bentuk nyata dan tindakan nyata akan selalu mengingat asma Allah dan diberitahukan jika melakukan dzikir mendapat ridhaakherat dan duniawi dari Allah. Jika muslim lalai akan berdzikir Allah tidak mengatakan hal tersebut dosa namun kaum-kaum itulah yang merugi.
Dzikir sendiri tidak terbatas dari bacaan doa berbahasa arabnya saja namun harus lebih masuk ke dalam lagi pada relung perasaan dzikir adalah di mana titik manusia yang membuang semua masalah yang ada dan berbagai masalah lainnya pikiran dan perasaan yang kosong inilah kemudian di isi dengan kebesaran Allah. Dengan demikian manusia dapat merasakan kehadirannya. Kesimpulannya adalah dizkir harus di lakukan secara ikhlas dan jujur dari dalam hati untuk Allah. Manfaat dzikir ayat ayat Allah tentu memiliki segudang manfaat bagi kita, apa saja ?
Seperti yang sudah di ketahui dzikir mempunyai manfaat secara tidak langsung maupun langsung. Berikut adalah berbagai manfaat yang didapatkan setelah berdzikir”.
  1. Menenangkan hati dan pikiran
Membuat hati dan pikiran kosong dan memfokuskan Kepada Allah tentu akan melegakan kinerja otak walaupun sebentar, cukup untuk membuat otak dan perasaan.
  1. Kemenangan dan kekuatan
Dengan mengingat nama Allah dan meminta pertolongannya secara tidak sadar kemampuan seseorang menjadi naik mungkin hal yang tidak mungkin terjadi namun seperti pepatah Islam berkata apa yang terjadi maka terjadilah hal tersebut secara logika tidak mungkin terjadi tapi bila Allah berkehendak maka terjadilah. Hal ini sering di lakukan oleh Ali Bin api Thalib sahabat Rasulullah SWT selalu berdzikir sebelum perang walaupun tentaranya sedikit dan tidak cukup kuat namun seperti Anda tahu Kerjaan Islam sendiri dahulunya sampai ke tanah Eropa.
  1. Menjauhkan dari siksa api neraka
Dengan berdzikir membuat manusia selalu  ingat akan Allah. Kemudian tentu manusia akan mengingat apa yang menjadi larangan-larangan Allah maka hal tersebut harus di jauhi. Menjadi watak bagi para manusia yang lebih mengingat Allah saat  dalam kondisi susah dan lupa jika kondisi senang. Hal ini menjadi ujian tersendiri bagi tiap diri masing-masing para muslim agar dapat selalu ingat Asmanya dan Karanganyar agar tidak terjerumus di siksa api neraka. Berdzikir ini juga dapat untuk mengakui dosa kepada Allah dan juga sebagai tempat minta maaf bagi Allah.
  1. Ketenangan Jiwa
Manusia biasanya terfokus akan hal duniawi dan terlalu melupakan kehidupan setelahnya. Manusia selalu terburu-buru dan menggebu-gebu akan hal duniawi. Dengan berdzikir akan membuat hal tersebut lama-lama hilang karena di Islam duniawi bukanlah satu-satunya hal yang harus di prioritaskan untuk di kejar. Pikiran dan jiwa tentu akan menjadi tidak akan menjadi serakah seperti tersebut.
Rasulallah SWt sendiri juga mengajarkan dzikir selalu untuk Allah kepada para umatnya karena dia tahu betul luar biasanya apa yang di dapatkan dari berdzikir. Berdzikir sendiri lebih cocoknya di lakukan saat menjelang magrib ke isya ataupun setelah isya. Kita tidak perlu menyangkal bahwa kehidupan dunia itu juga penting oleh maka itu kegiatan untuk akherat dan duniawi harus di lakukan secara seimbang.