Pernah liat boneka di dasbor mobil ga? Yang
geleng-geleng kepala itu? Oke sekarang kita bahas yuk pembuatan boneka
replica, yang lucu dan berbagai bentuk.
Pabrik yang membuat boneka dan replika ini adalah PT NARANG RAYA INDONESIA, pabrik yang berdiri sejak tahun 1992 ini telah membuat ribuan jenis model boneka dan replika. Kerennya lagi boneka-boneka lucu ini terbuat dari bahan plastik jenis PVC Resin serta campuran Antioxide yang aman bagi anak-anak.
Awalnya kita membuat rancangan detail tiap bagian. Mulai dari lekukan dan ekspresi replika oleh si pembuat model. Desain selesai, cetakan selesai, lanjut ke proses penyiapan bahan.
Bahannya adalah pvc resin dan antioxide. Campur dengan pewarna dan bahan lain, menyesuaikan dengan bentuk boneka yang akan dibuat.
Aduk rata, lalu masukkan ke dalam mesin vakum. Fungsinya supaya adonan bahan tidak mengandung udara, sehingga tidak ada lapisan yang menggelembung saat proses pencetakan.
Setelah satu setengah jam di mesin vakum,bahan baku yang sudah tercampur dicetak. Untuk
memastikan adonan bahan menempel ke cetakan dengan rata, cetakan yang
sudah berisi bahan digantung,lalu diputar-putar dengan mesin pemutar.
Lalu putar balik cetakan, supaya sisa adonan yang
tidak menempel bisa kita tampung dan kita gunakan kembali. Setelah
dicetak,cetakan dicelupkan ke dalam air dan zat kimia yang panas,agar
adonan menempel sesuai model. Upss.. hati-hati, ini proses paling
berbahaya loh.. Selanjutnya merapikan cetakan dan masuk proses
pewarnaan.
Pasti kalian menyangka boneka tersebut menggunakan baterai ya. Ternyata boneka tersebut geleng-geleng karena ada pemberat dan peer nya. Yang penting selama ada getaran boneka akan selalu bergerak.
Untuk boneka geleng-geleng setelah
pewarnaan masih harus kita beri aksessoris dan kawat. Lalu memasang
kawat dibeberapa bagian yang berfungsi sebagai penggantung bagian kepala
dan diberi pemberat. Pemberat bagian kepala terbuat dari semen,
fungsinya sebagai penggerak bagian kepala. Saat boneka disentuh langsung
deh geleng-geleng. lucu ya.
Oh iya pabrik yang berlokasi dibekasi
timur,Jawa barat ini mampu memproduksi boneka pvc berbagai model
sebanyak 14.000 boneka per hari lohh.Bahkan beberapa model boneka sudah
ada yang diekspor ke beberapa negara seperti Australia dan Korea.Keren
kan, kreatifitas dan produk Indonesia memang keren banget deh.