26 Oct 2014

Kurma Isi Berlapis Coklat yang Nikmat

Siapa sih yang tidak tahu buah kurma? Buah asal Timur Tengah ini terkenal dengan legitnya yang khas. Gimana ya jika buah yang sudah manis ini diolah dengan coklat yang juga manis? Wuiih…pasti enak banget. Unyil jadi pengen coba.
Di Jalan Kepundung, Malang inilah ada yang mengolah buah kurma dan coklat atau dinamakan kurma coklat. Disini, isi kurma akan diganti dengan isian lain, seperti keju atau bahkan kacang mede. Baru deh bagian luar kurma dilapisi coklat.
kurma coklat + malang
Pertama-tama, belah kurma menjadi dua bagian. Tapi jangan sampai terputus ya. Buang biji kurma, lalu isi dengan keju atau kacang mede. Hmm…sudah kebayang kan enaknya? Hihihi…
kurma coklat + malang
Potong coklat batang untuk nantinya dicairkan. Jika coklat sudah cair, selanjutnya kurma yang sudah diganti isinya tadi akan dilapisi dengan coklat cairnya. Lapisi semua bagian jangan sampai ada yang tertinggal, ya. Jika sudah terlapisi coklat, diamkan selama 5 menit.
Selanjutnya kemas kurma isi lapis coklat kedalam toples. Toples besar berisi 40 butir kurma, sedangkan yang toples kecil berisi 20 butir kurma. Untuk kemasan kecil dibanrol harga 25 ribu. Sedangkan ukuran besarnya seharga 42 ribu. Disini ada juga camilan coklat dengan bentuk lain yang unik dan pastinya enak, lho. Yuk Unyilers siapa yang mau coba?

No comments:

Post a Comment